Lia Angraini, mahasiswi Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia angkatan 2022, ikut andil dalam lomba melukis se-Pekanbaru pada kegiatan UNRI EXPO yang ditaja oleh UNRI. Kegiatan ini diadakan di pelataran dekat Danau UNRI dan diikuti oleh 6 orang peserta dari berbagai kalangan mahasiswa/i, seperti mahasiswi UNRI dan UIN SUSKA RIAU.
Perlombaan memiliki ketentuan, bahwa peserta tidak diizinkan melihat handphone, hanya boleh melihat kertas referensi lukisan dengan waktu yang disediakan sekitar 3 jam. Dalam hal ini peserta bebas menggunakan pewarna kayu, crayon, cat air, maupun cat akrilik, warna sesuai dengan selera peserta masing-masing.
Perlombaan dijuarai oleh mahasiswa dari UNRI. Semua peserta yang telah ikut berpartisipasi mendapatkan kenang-kenangan berupa Sertifikat Peserta, Buku Sketa Gambar, Gantungan Kunci, dan Stiker.
Teman-teman dari Pendidikan Bahasa Indonesia turut hadir memberikan semangat kepada peserta, diantaranya : Yusron Hadi Falah, Khairu Azmi, Fajri Aprila, Elita Rahma Dheni, Vivia Handarisna, Yunita Tika Safitri, Aini Wulandari, M. Dudan Samsudin, dan Muhammad Arifin.
Semoga mahasiswa-mahasiswi Pendidikan Bahasa Indonesia dapat menyalurkan dan mengembangkan hobinya melalui kegiatan yang ada di lingkungan kampus, agar semakin baik kedepannya. Menang dan kalah itu hal biasa di dalam perlombaan, yang penting niat dan berani untuk mencoba.